Sabtu, 02 Oktober 2010

Visi yang dibangun...

Sangat sering kita mendengar kata “Kreatif”, sejak kita masih duduk disekolah dasar kita sudah dimotivasi untuk menjadi anak yang kreatif. Hal itu didukung dan diawali dengan berbagai kegiatan-kegiatan kecil hingga kegiatan yang sedikit harus mengeluarkan energy dan pikiran. Namun dihiasi dengan seni. Kita secara teratur disekolah mengadakan senam pagi yang beranekan ragam gerakan. Hal ini dilakukan setiap hari sebelum masuk kedalam kelas dan mengikuti pelajaran. Sebagian dari kita tidak tahu apa arti dan kegunaannya secara khusus bagi kita semua.

Hal tersebut di Atas adalah sebuah contoh kecil yang berhubungan dengan “Gerak dan Kreatif”, namun ada pula cerita yang saya dapatkan mengenai “GERAK” yang dalam bahasa Indonesia yang bila diberi awalan Ber.. artinya adalah sebuah aktivitas. Mungkin sebahagian orang pernah mendengar nama danau Laut Mati. Dan ada juga danau yang bernama Danau Galilea yang sama sama mendapat aliran danau dari Sungai Jordan. Namun perbedaannya sangat jauh antara kedua danau tersebut.

Di danau Galilea dikelilingi oleh penduduk yang tinggal di tepian danau tersebut, dan di dalam air danau tersebut hidup berbagai macam mahkluk hidup yang mendukung kebutuhan lauk pauk penduduk sekitarnya. Begitu juga tumbuh tumbuhan disekitar danau tersebut tumbuh subur dan tanah disekitar danau terebut terhampar pertanian yang sangat baik dan subur.

Sedangkan disekitar danau Laut Mati tidak terdapat banyak penduduk yang bermukim, didalam danau tidak ada tumbuh tumbuhan yang hidup dan bertumbuh disana, dan tidak banyak jenis ikan yang hidup yang dapat dimanfaatkan oleh penduduk sekitarnya.

Apa yang menyebabkan kedua danau tersebut menjadi sangat berbeda. Secara biologi jelas danau Laut Mati kandungan garamnya mencapai 22% - 26% sehingga jikalau kita berenang di danau laut mati, tidak perlu susah untuk mengapung. Karena air danau secara langsung sudah menekan kita ke atas sehingga kita terapung di danau tersebut.

Namun ada satu hal kecil yang membuat kedua danau tersebut berbeda, apakah itu…?
Jawabannya adalah:
Danau Galilea ternyata dialiri oleh sungai Jordan dan terkumpul di Danau tersebut namun tidak diam disitu saja Danau tersebut masih meneruskan airnya kea arah danau Laut Mati.
Danau Laut Mati yang menerima aliran air dari sungai Jordan melalui Danau Galilea tidak mengalir lagi. Dalam arti tidak bergerak.

Apa hubungannya dengan kehidupan kita:
- Sebaiknya kita bergerak seperti aliran sungai yordan yang masuk ke Danau Galilea dan tidak mandek seperti air yang ada di Danau Laut Mati.
- Buatlah hal hal baru yang membuat hidup kita bergairah walaupun hal baru tersebut terlihat konyol dan bodoh.
- Buatlah yang baru dan bukan terkesan hanya meniru-niru, tetapi dengan karya dan temuan yang terbaru.
- Masa depan kita adalah masa sekarang yang dimajukan, artinya; apa yang kita perbuat saat ini akan berakibat besok. Jadi masa depan itu bukan sekedar hanya untuk dituju, NAMUN DIBANGUN. Mari membangun masa depan dengan berbagai kreatifitas. Manfaatkan potensi dan fasilitas pendukung saat ini.

- Konotasi yang lain adalah sebaiknya apa yang kita terima janganlah disimpan sendiri, karena hal tersebut tidak membuat kita semakin berkembang.

Sama halnya kita … kitapun bisa menjadi mati jika kita tidak bergerak sama sekali dalam waktu yang cukup lama…. (Seseorang yang koma di rumah sakit terlalu lama, lama-kelamaan orang tersebut harus menjalani terapi jalan seperti anak bayi kembali….bahkan orang sehat sekalipun jika berbaring saja ditempat tidur akan cepat mati walaupun tidak mengalami satu penyakit… namun karena tidak pernah bergerak maka semua penyakit akan datang dan menyebabkan kematian). Mari berkarya sebelum purna karya!.

2 komentar:

  1. mantabbssss..gurunami..menyentuh jala mangalehon wacana baru..torushn abang

    BalasHapus
  2. Ai tong do sian ho i hugurhuhon hasian, ai keahlianmu poang maelebihi na hurang do.. hehehe.

    Ho poang nunga menjelajah di dunia maya, dohot di portibi na so tarida..

    ala ni i, rap tatorushon ma ate?.

    BalasHapus